SMKMUH4, Alhamdulillah dalam pagelaran Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) SMK Muhammadiyah 4 Jakarta, dalam keikutsertaannya mampu menorehkan prestasi kembali, kali ini dalam bidang olahraga pada Tanggal 14 sd 16 Juni 2023. Pada ajang perlombaan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) tingkat SMA / SMK kali ini ada beberapa bidang olahraga yang dilombakan yaitu Atletik, Renang, Bulutangkis, karate, dan pencaksilat.
Peserta didik SMK Muhammadiyah 4 Jakarta yang mengikuti lomba O2SN didampingi oleh Bapak Elga Muhammad Prayuda, S.Pd. sebagai guru olahraga dan Bapak Fernando, S.Pd. sebagai guru BK / BP.
Adapaun daftar nama siswa yang dikirim dalam kegiatan O2SN tersebut ialah :
- Alexi Rossi Fahrezi (XII TKJ Reguler)
- M. Sulaiman Al Fathan (XII OTKP 2)
- Muhammad Sulaiman Alfathan Rizky Wijaya ( XII OTKP 2)
- Muammar Qaddafi (XI TKJ 2)
- Firbee Nayumi Cawlan (XII TKJ Telkom)
- Azida Aisyawa Azzahra (XI AKL)
Dari daftar peserta yang mengikuti kegiatan O2SN terdapad peserta didik yang mendapatkan prestasi, Atas kemenangannya tersebut Alexi Rossi Fahrezi sebagai juara 3 badminton putra, M. Sulaiman Al Fathan sebagai juara harapan 2 atletik putra, Muammar Qaddafi sebagai juara 2 pencaksilat putra, Ferbee Nayumi Caulan sebagai juara 3 Atletik putri, Azida Aisyawa Azzahra sebagai juara 3 badminton putri.
Atas kemenangannya tersebut Muammar Qaddafi mampu melanjutkan ke tingkat Provinsi untuk mewakili Jakarta Barat dalam O2SN DKI Jakarta.
Selamat untuk pemenang mata lomba dan semangat juga untuk peserta yang belum berkesempatan menjadi pemenang, semoga bisa menjadi pemenang dan menorehkan prestasi diperlombaan yang lainnya.
Penuh harapan semoga seluruh peserta didik SMK Muhammadiyah 4 Jakarta bisa menorehkan berbagai macam prestasi lagi kedepannya baik dari akademik ataupun nonakademik.